INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)



Maknai Isra Mi’raj, Legislator DRPD Kutim Ingatkan Shalat Pondasi Kehidupan Umat Muslim

admin - 3300 views
Anggota DPRD Kutai Timur, H. Ardiansyah.

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Anggota DPRD Kutai Timur, H. Ardiansyah, mengajak umat Islam menjadikan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW sebagai momentum memperkuat iman, ketaatan, dan hubungan spiritual kepada Allah SWT.

Menurutnya, Isra Mi’raj bukan sekadar peristiwa sejarah, melainkan mengandung pesan akidah dan ibadah yang sangat mendalam bagi kehidupan umat Muslim.

Wakil rakyat dari PKS itu menjelaskan, setidaknya terdapat beberapa makna penting dari peristiwa agung tersebut. Pertama, Isra Mi’raj menjadi bukti kebesaran dan kekuasaan Allah SWT yang melampaui logika serta hukum alam manusia.

“Kedua, dalam peristiwa Mi’raj, Rasulullah SAW menerima langsung perintah shalat lima waktu, yang menjadi tiang agama sekaligus kewajiban utama umat Islam,” kata H. Ardiansyah, Jumat (16/1/2026).

Ketiga, Isra Mi’raj merupakan ujian keimanan. Peristiwa luar biasa ini menguji keyakinan kaum Muslimin untuk tetap beriman meskipun sulit dicerna oleh akal.

Keempat, Isra Mi’raj menjadi bentuk penghiburan dan penguatan dari Allah SWT kepada Rasulullah SAW setelah melewati masa berat yang dikenal sebagai ‘tahun kesedihan’. Peristiwa ini sekaligus menunjukkan kemuliaan Nabi di sisi Allah.

Kelima, shalat sebagai buah dari Isra Mi’raj mengajarkan pentingnya hubungan langsung manusia dengan Allah sebagai sumber kekuatan dan ketenangan hidup.

Keenam, peristiwa Isra Mi’raj juga menegaskan kedudukan Masjidil Aqsa sebagai salah satu tempat suci umat Islam yang harus dihormati dan dijaga.

“Intinya, Isra Mi’raj mengajarkan tentang iman, ketaatan, kesabaran, serta pentingnya shalat sebagai pondasi kehidupan seorang Muslim,” tegas H. Ardiansyah.

Dia berharap peringatan Isra Mi’raj tidak hanya diperingati secara seremonial, tetapi benar-benar dihayati dan diwujudkan dalam peningkatan kualitas ibadah dan akhlak sehari-hari. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!