INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)



Tausyiah Isra Miraj, Bupati Kutim Ajak Umat Perbanyak Sholawat Nabi Muhammad SAW

Chaliq - 11500 views
Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman. (ft/Indeksmedia)

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman membawakan tausiyah dalam peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Ikhlas Swarga Bara, Sabtu (17/1/2026).

Dalam tausiyahnya, Bupati Kutim mengajak umat Muslim untuk memanfaatkan bulan Rajab sebagai momentum meningkatkan ketakwaan dan keimanan kepada Allah SWT.

“Alhamdulillah kita masih berada di bulan Rajab. Bulan Rajab di sisi Allah salah satu bulan haram. Untuk itu, mari kita meningkatkan ketakwaan dan keimanan kita kepada Allah SWT di bulan ini,” ujar H. Ardiansyah Sulaiman.

Dia kemudian menjelaskan keutamaan dan kemuliaan Nabi Muhammad SAW sebagai penutup para nabi dan rasul.

“Di kitab-kitab terdahulu, di nabi dan Rasul terdahulu Allah SWT sudah memberitakan bahwa nanti akan ada kekasih Allah SWT yang hadir di dunia. Dan jadi penutup nabi dan Rasul. Ini menandakan, Muhammad SAW merupakan manusia yang dimuliakan dan dicintai Allah SWT,” tuturnya.

Dalam kesempatan itu, dia juga mengingatkan pentingnya memperbanyak sholawat kepada Nabi Muhammad SAW sebagai bentuk kecintaan umat kepada Rasulullah serta upaya meraih syafaat di akhirat kelak.

“Allah SWT juga memerintahkan para malaikat untuk bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Bersholawat kepada nabi hukumannya wajib ada pada sholat. Kita diperintahkan bersholawat kepada Nabi maknanya adalah kita ingin mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW,” imbuhnya.

Bupati Kutim juga mengajak jamaah untuk mendoakan Kutai Timur menjadi daerah yang terus dirahmati Allah SWT dan dijauhkan dari bencana. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!