Satpol PP Kutim Siapkan 1.402 Linmas pada Pilkada 2024
KUTIM, INDEKSMEDIA.ID – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Kutai Timur telah menyiapkan sebanyak 1.402 personel linmas yang bertugas pada Pilkada 2024 mendatang.
Dimana, 1.402 personel tersebut berasal dari unsur linmas yang akan menjaga di setiap Tempat Pemungutan suara (TPS) se – Kutim.
“Kami merekrut linmas dari kecamatan – kecamatan untuk menjaga TPS, dengan alokasi 2 orang di setiap TPS,” ujar Kasatpol PP Kutim, Fata Hidayat, belum lama ini.
Lanjutnya, berdasarkan yang ditetapkan oleh KPU Kutim, di Kutai Timur terdapat 701 TPS yang tersebar di 18 kecamatan termasuk 2 TPS khusus di Kecamatan Kaliorang dan Sangkulirang.
Sementara ini, Satpol PP Kutim telah mendistribusikan atribut linmas untuk penjagaan di TPS.
Untuk lokasi TPS yang ada di Kecamatan paling jauh sudah didistribusikan paling awal.
“Sedangkan yang terdekat, seperti Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Teluk Pandan, Bengalon dan Rantau Pulung terakhir dalam waktu dekat,” imbuhnya.
Tak hanya itu, persiapan Pilkada 2024, pihaknya juga akan melakukan penertiban alat peraga kampanye (Algaka) bersama Bawaslu Kutim.
“Untuk waktunya kami masih koordinasi dengan Bawaslu Kutim,” tutupnya.
Tinggalkan Balasan