INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Ketua DPW PKS Kaltim Pastikan Ardiansyah Sulaiman Maju di Pilkada Kutim

admin | Jumlah pembaca: 6200 views
DPW PKS Kaltim buka pendaftaran bacalon pimpinan daerah (dok: ek)

Samarinda — Ketua DPW PKS Kaltim Dedi Kurniadi mengungkapkan bahwa khusus Kabupaten Berau dan Kutai Timur (Kutim), DPP PKS telah merekomendasikan dua figur untuk bertarung di Pilkada tahun ini.

“Masing-masing Kabupaten Kota, kekuatan PKS berbeda-beda. Khusus Berau dan Kutai Timur, sudah pasti,” ucapnya menghadiri acara halalbihalal PKS se-Kaltim di Hotel Harris Samarinda, Minggu (28/4).

“Dan kedua Bupati yang ada, ibu Sri Juniarsih Mas di Berau dan Bapak Ardiansyah Sulaiman di Kutai Timur sudah dapat rekomendasi DPP PKS untuk melanjutkan periode berikutnya (di Pilkada),” tambahnya.

Meski begitu, dirinya menegaskan bahwa untuk wilayah lainnya PKS membuka seluas-luasnya kepada masyarakat untuk berkolaborasi. Hal itu dikatakan Dedi saat menyinggung pendaftaran bacalon pemimpin di tiap-tiap wilayah.

Lebih lanjut, ia menyebutkan DPW PKS Kaltim telah membuka pendaftaran tersebut mulai Minggu 28 hingga 12 Mei 2024.

“Untuk pendaftaran, maka mulai hari ini semua pihak tingkat provinsi untuk pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, bisa mendaftar di DPW PKS Kaltim,” ucapnya.

“Sementara calon Bupati Wakil Bupati bisa daftar di DPD PKS setempat di tingkat wilayah kabupaten kota,” tambah dia.

Lebih jauh Dedi Kurniadi mngatakan PKS Kaltim dalam Pilkada November nanti ingin agar masyarakat berpartisipasi mencari dan memimpin pembangunan di Bumi Etam yang lebih baik lagi.

Dalam mengusung calon pemimpin daerah, PKS Kaltim “Mengerahkan semua potensi kadernya yang berkompeten maju di Pilkada tingkat Provinsi dan Kabupaten kota,” katanya.

“Namun jika belum ada kader internal yang memadai untuk diusung di Pilkada, maka PKS tak memaksakan diri dan lebih mencalonkan tokoh dari luar PKS,” tukasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini