Dukung Kejari Cup Kutai Timur, Arfan Harap Muncul Bibit Atlet Berprestasi
KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Kejari Cup Kutai Timur (Kutim), Kalimantan Timur (Kaltim) mendapat support dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari dari Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Arfan.
Turnamen bulu tangkis yang digelar di GOR Kudungga tersebut dinilai sebagai ajang positif untuk menciptakan bibit atlet berprestasi, khususnya dalam cabang olahraga bulu tangkis.
Dalam kesempatan tersebut, Arfan mengapresiasi pihak-pihak yang telah berkontribusi menyukseskan kegiatan ini, termasuk pemerintah daerah dan pengurus cabang olahraga.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kutim dan Ketua PBSI Kutim. Mudah-mudahan dengan program bulu tangkis ini, Kutim dapat memberikan yang terbaik untuk Kaltim hingga ke tingkat nasional,” ujarnya, Senin (12/5/2025).
Dia juga memberikan mengapresiasi Kajari Kutim yang menjadi inisiator kegiatan tersebut.
“Terima kasih juga kepada Kajari Kutim yang telah melaksanakan kegiatan ini,” tutupnya. (ema)



Tinggalkan Balasan