INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Buka Puasa DPD PKS Kutai Timur, H. Ardiansyah : Pererat Silaturahmi Kader

Chaliq | Jumlah pembaca: 3200 views
Anggota DPRD Kutai Timur, H. Ardiansyah.

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kutai Timur menggelar acara buka puasa bersama di Kantor DPD PKS Kutai Timur, Jalan Hidayatullah, Sangatta.

Acara ini dihadiri oleh pengurus DPW PKS Kalimantan Timur, DPD PKS Kutim, anggota legislatif PKS, serta para kader partai.

Anggota DPRD Kutai Timur, H. Ardiansyah, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya acara ini yang berjalan dengan lancar dan penuh keakraban.

“Alhamdulillah, hari ini kita melaksanakan buka puasa bersama dengan pengurus DPW PKS Kalimantan Timur, DPD PKS Kutai Timur, para anggota legislatif PKS, serta kader PKS Kutai Timur. Suasana buka puasa berlangsung dengan penuh kehangatan dan silaturahmi yang erat,” ujarnya.

Ia juga berharap kegiatan seperti ini dapat menjadi agenda rutin, khususnya di bulan suci Ramadan.

“Semoga acara seperti ini terus menjadi tradisi, terutama di bulan Ramadan yang penuh dengan ampunan dan rahmat dari Allah SWT,” terangnya.

Dia juga berharap kegiatan ini menjadi momentum untuk memperkuat solidaritas dan kebersamaan antaranggota PKS di Kutai Timur dalam menjalankan visi dan misi partai. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini