INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)



Resmikan Masjid Syekh Yasin Al Fadani, Wabup Kutim Ajak Masyarakat Perbanyak Amal Jariyah

admin - 1900 views

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Wakil Bupati (Wabup) Kutai Timur (Kutim), H. Mahyunadi, meresmikan Masjid Syekh Yasin Al Fadani yang berlokasi di Jalan Poros Kabo Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, Selasa (27/1/2026).

Dalam sambutannya, H. Mahyunadi mengajak masyarakat untuk menjadikan pembangunan masjid sebagai ladang amal jariyah yang terus mengalir pahalanya.

“Sejatinya kita bisa berlomba-lomba dalam membangun amal jariyah kita. Seperti saat ini, mesjid kita ini belum rampung, jadi mari kita menabung amal jariyah kita melalui penyelesaian pembangunan masjid kita ini,” ujar H. Mahyunadi.

Dia berharap agar panitia pembangunan dapat terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah, sehingga ke depan memungkinkan adanya dukungan anggaran dari Pemkab Kutai Timur untuk membantu penyelesaian pembangunan masjid.

“Selaku pemerintah, kami berharap kepada panitia agar berkoordinasi, mudah-mudahan bisa memberikan anggaran dari Pemerintah Kabupaten Kutim untuk penyelesaian mesjid kita ini,” terangnya.

Lebih jauh, Mahyunadi menekankan pentingnya keikhlasan dalam bersedekah.

Dia mengatakan sekecil apa pun rezeki yang disedekahkan, selama dilakukan dengan ikhlas, akan membawa keberkahan.

“Barang siapa yang menyedekahkan sedikit rezekinya, baik itu sembunyi-sembunyi atau terang-terangan maka itu tidak merugi,” jelasnya.

“Mau itu sembunyi-sembunyi ataupun terang-terangan yang penting ikhlas. Lebih baik sedikit tapi ikhlas daripada banyak tapi tidak ikhlas,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!