164 Pejabat Pemkab Kutim Dilantik, Dewi Jabat Camat Sangatta Selatan, Petrus Ivung Jadi Camat Kombeng
KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah/janji pejabat administrator dan pejabat pengawas Tahun 2026. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Meranti, Kantor Bupati Kutai Timur, Senin (26/1/2026).
Sebanyak 164 pejabat resmi dilantik Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman. Pelantikan tersebut mencakup rotasi dan pengisian jabatan strategis di tingkat kecamatan maupun di lingkungan sekretariat daerah.
Sejumlah pejabat yang dilantik di antaranya Petrus Ivung yang sebelumnya menjabat Camat Telen kini dilantik sebagai Camat Kombeng. Posisi Camat Telen selanjutnya diisi Margawaty yang sebelumnya menjabat sebagai penelaah teknis kebijakan.
Cipto Buntoro yang sebelumnya menjabat Sekretaris Kecamatan Sangkulirang dilantik menjadi Camat Sangkulirang. Uleh Juk yang sebelumnya menjabat Sekretaris Kecamatan Kombeng dilantik sebagai Camat Busang.
Vita Nurhasanah yang sebelumnya Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah dilantik menjadi Camat Rantau Pulung.
Muhammad Harun Al Rasyid yang sebelumnya menjabat Camat Muara Ancalong kini dilantik sebagai Camat Bengalon.
Akhmadsyah yang sebelumnya menjabat Kasi Pemerintahan Umum, Pemerintahan dan Pelayanan Publik Kecamatan Batu Ampar dilantik menjadi Camat Batu Ampar.
Saberan Nete yang sebelumnya Sekretaris Kecamatan Muara Ancalong dilantik menjadi Camat Muara Ancalong. Dewi yang sebelumnya menjabat Pengawasan Lingkungan Hidup Ahli Madya di Dinas Lingkungan Hidup dilantik menjadi Camat Sangatta Selatan.
Mansyur Ady yang sebelumnya Sekretaris Kecamatan Muara Bengkal dilantik menjadi Camat Muara Bengkal.
Selain itu, Camat Batu Ampar sebelumnya, Suriansyah, dilantik menjadi Kepala Bagian Perekonomian Sekretariat Daerah. Joni Abdi Setia yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas PUPR dilantik menjadi Kepala Bagian Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah.
Irma Yuwinda yang sebelumnya menjabat Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dilantik menjadi Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Sekretariat Daerah.
Dalam sambutannya, Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman, menyampaikan pelantikan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi pemerintahan yang tidak bisa dipisahkan dari kebutuhan peningkatan kinerja, penataan birokrasi, serta penyegaran aparatur.
“Pelantikan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi pemerintahan yang tidak bisa dipisahkan dari kebutuhan peningkatan kinerja, penataan birokrasi, serta penyegaran aparatur,” ujarnya.
Dia menegaskan jabatan yang diemban para pejabat yang dilantik adalah amanah dan kepercayaan yang harus dijalankan dengan penuh kesungguhan.
“Ini merupakan amanah, kepercayaan, serta tanggung jawab besar yang harus dijalankan dengan penuh kesungguhan,” kata Ardiansyah.
Menurutnya, pejabat administrator dan pejabat pengawas memiliki peran strategis dalam memastikan roda pemerintahan berjalan efektif, efisien, dan akuntabel.
“Pejabat administrator dan pejabat pengawas memiliki peran strategis dalam memastikan roda pemerintahan berjalan efektif, efisien dan akuntabel. Saudara adalah penggerak utama dalam pelaksanaan kebijakan, pengawasan, serta pelayanan publik,” katanya.
Bupati juga berharap para pejabat yang baru dilantik dapat menjadi teladan dalam disiplin, etika, dan kinerja, sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
“Saya harap saudara dapat menjadi teladan dalam disiplin, etika dan kinerja. Selain itu meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan cepat, tepat dan transparan,” tegasnya.
“Tolong dengarkan arahan yang perlu saudara pegang teguh, yakni integritas dan etika, profesionalitas, pelayanan publik, inovasi dan digitalitas, serta kolaborasi,” pungkas Ardiansyah. (*)



Tinggalkan Balasan