INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Yosep Udau Minta Pemilih Pemula Pilih Calon Pemimpin yang Wakili Aspirasi Mereka

Chaliq | Jumlah pembaca: 3600 views
Anggota DPRD Kutim, Yosep Udau.

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Anggota dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) Yosep Udau meminta pemilih pemula untuk tidak golput pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kutim.

Dia memaparkan, pemilih Pemula harus punya andil dalam penentuan Kepala Daerah untuk lima tahun kedepan. Untuk itu, dirinya menyarankan agar mereka mempelajari seluruh program para kandidat sebelum menentukan pilihan.

“Pemilih pemula harus mempertimbangkan sesuatu. Mereka harus memikirkan keuntungan buat mereka apa,” katanya.

“Misalnya pemilih pemula ini ingin mencari kerja, jadi mereka harus memilih calon yang betul-betul memperhatikan aspirasi mereka,” sambungnya.

Begitu pun dengan mereka yang ingin melanjutkan pendidikan. Para pemilih pemula ini disarankan untuk melihat program yang lebih memprioritaskan pendidikan di program mereka.

“Kalau mau melanjutkan pendidikan, mereka harus melihat siapa calon yang mendukung program mereka kedepan,” jelasnya.

“Sebagai masukan, pemilih pemula harus berpikir jernih. Supaya yang mereka dukung itu betul-betul mewakili kebutuhan mereka,” tandasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini