INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Pesta Perak TK ST Fransiskus Assisi : Hadirkan Generasi Unggul

Chaliq | Jumlah pembaca: 11800 views
Peringatan Pesta perak TK Santo Fransiskus Assisi Sangatta.

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – TK St Fransiskus Assisi merayakan Pesta Perak dalam rangka memperingati 25 tahun perjalanan mereka dengan tema “25 Tahun Menghadirkan Generasi Unggul dalam Semangat St Fransiskus dari Assisi”, Sabtu (5/10/2024).

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kutai Timur, Mulyono, serta Bunda PAUD Kutai Timur.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia Florensus Pane menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian TK St Fransiskus Assisi selama 25 tahun berdiri.

“Kami menampilkan berbagai pertunjukan dari siswa, yang membuktikan bahwa sekolah ini telah mampu mencetak generasi unggul,” ujar Florensus.

Ia juga menambahkan bahwa sekolah ini berusaha meneladani nilai-nilai Santo Fransiskus dari Assisi, dengan harapan anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang kuat, cerdas, dan bijaksana.

Karangan bunga ucapan selamat dari Bupati Kutai Timur, H. Ardiansyah Sulaiman.

Acara diawali dengan misa syukur dan dilanjutkan dengan penyambutan Kepala Disdikbud Kutim, Mulyono, serta Bunda PAUD Kutai Timur. Mulyono dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran pendidikan yang inklusif di Kutai Timur.

“Pendidikan di Kutai Timur tidak membeda-bedakan agama. Walaupun mayoritas Muslim, sekolah-sekolah non-Muslim tetap mendapat perhatian yang sama,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan bahwa saat ini Disdikbud Kutim sedang menjalankan proyek pembelajaran yang fokus pada kecintaan terhadap kitab suci. “Kita memberikan ruang yang sama bagi seluruh siswa untuk membangun mental mereka melalui pendekatan agama,” ujar Mulyono.

Acara ini merupakan refleksi komitmen TK St Fransiskus Assisi dalam mendidik generasi yang unggul dan berkarakter, sesuai dengan semangat Santo Fransiskus. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini