PDIP Sebut Koalisi Pilkada Kutim Belum Final, Agiel Suwarno : Proses Masih Berjalan
KUTIM, INDEKSMEDIA.ID – DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kutai Timur (Kutim) belum menentukan koalisi di Pilkada Kutim. Hal itu diungkapkan Ketua DPC Kutim, Agiel Suwarno saat ditemui Indeksmedia, Selasa (9/7/2024).
Dia mengatakan, partai yang dia pimpin masih melakukan komunikasi politik ke sejumlah Parpol. Agiel Suwarno juga belum mau mengungkapkan kemana arah partai berlambang banteng ini bakal berkoalisi.
“Sebagai ketua partai, saya belum bisa menjawab secara lugas karena proses masih berjalan. Biasanya kalau mekanisme di PDIP, semua calon yang mendaftar baik Bupati dan wakil bupati biasanya akan dipanggil DPP. Mereka akan dimintai penjelasan, mengapa mendaftar di PDIP dan sebagainya, tapi sampai dengan hari ini tidak ada satupun undangan DPP untuk mengundang para calon, itu artinya belum ada keputusan yang final,” kata Agiel Suwarno.
Meski demikian, Anggota DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) itu diminta untuk terus melakukan komunikasi politik dengan sejumlah parpol. Termasuk komunikasi politik dengan semua calon.
Salah satu bakal calon yang sempat berkomunikasi dengan Agiel Suwarno adalah Ardiansyah Sulaiman. Hanya saja, saat itu Bupati Kutim itu belum memberikan jawaban ke Agiel Suwarno.
Saat itu, pak Ardiansyah daftar di PDIP, kami komunikasi dengan beliau. Pertama yang kami tanyakan, kira-kira untuk Pilkada ini bapak akan menggandeng siapa sebagai wakil. Tapi saat itu pak Bupati belum menjawab. Masih menunggu rapat dengan DPP PKS katanya,” urai Agiel Suwarno.
“Tapi hari ini kan kita sudah dapat gambaran. Semoga ini dapat menjadi laporan bagi kami untuk kita sampaikan ke DPD dan DPP PDIP,” sambungnya.
Pada pemilu 2024 lalu, PDIP sendiri berhasil meraih tiga kursi di DPRD Kutai Timur. Dengan jumlah kursi tersebut, PDIP cukup diperhitungkan dalam Pilkada Kutim. (*)
Tinggalkan Balasan