Kampanye di Kampung Tator, Mahyunadi Jamin Kestabilan Pembangunan di Kutim
KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Calon Wakil Bupati (Wabup) Kutai Timur (Kutim), Mahyunadi kampanye sekaligus bersama masyarakat di Gang Melon, Kampung Tator, Sangatta Utara, Jumat (11/10/2024).
Pada kesempatan itu hadir sejumlah tokoh masyarakat. Salah satunya anggota DPRD Kutim dari Partai Gerindra, dr Novel Tyty Paemboman.
Selain itu hadir juga Relawan Sangkutu’ Banne yang berkomitmen untuk mencari dukungan kepada pasangan Ardiansyah Sulaiman-Mahyunadi (ARMY) pada kampanye itu.
Melihat antusias masyarakat Kampung Tator, Mahyunadi merasa bersyukur dan berterimakasih kepada masyarakat yang siap memenangkan ARMY pada Pilkada Kutim.
“Kepada keluargaku, terimakasih atas dukungannya kepada kami. Dukungan ini akan menjadi semangat kami dalam bertarung di Pilkada Kutim,” ungkapnya.
Mahyunadi kembali mengungkapkan alasannya bersedia mendampingi Ardiansyah Sulaiman pada Pilkada Kutim 2024 ini.
“Beliau orang baik. Jangan biarkan orang baik berjuang sendirian. Sejak dipimpin beliau, anggaran Kutim tidak pernah turun. Trendnya terus naik dari tahun ke tahun,” kata Mahyunadi.
Selain itu, dirinya menjamin, bila nantinya terpilih akan menjaga stabilitas pembangunan di Kutim dengan tidak menciptakan kubu-kubu dalam Pemerintahan. Dengan begitu pembangunan dapat lebih maksimal.
“Kami sudah paham mengenai undang soal tugas Bupati dan wakil Bupati. Dengan demikian, saat kami menjabat, tidak ada lagi tarik menarik, tidak ada lagi pertengkaran untuk masalah jabatan. Saya sudah paham tugas Wakil Bupati,” tandasnya. (*)
Tinggalkan Balasan