INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Golkar Tunjuk Kasmidi Bulang Bakal Calon Bupati Kutai Timur, Siapa Wakilnya ?

Chaliq | Jumlah pembaca: 19400 views
Kasmidi Bulang.

KUTIM, INDEKSMEDIA.ID – Partai Golongan Karya (Golkar) Kutai Timur (Kutim) telah menunjuk Kasmidi Bulang sebagai bakal calon Bupati Kutim pada Pilkada serentak Oktober 2024 mendatang. Lalu siapa yang jadi calon wakil Bupati?

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar menunjuk langsung Kasmidi Bulang sebagai calon Bupati Kutai Timur (Kutim) di Pilkada 2024. Penunjukan ini diumumkan melalui surat edaran yang ditujukan oleh DPP Partai Golkar kepada DPC Partai Golkar Kutim.

Dalam surat perintah tersebut, tertulis Sdr. Kasmidi Bulang (Bakal Calon Bupati Kutim) hendaknya merencanakan, mempersiapkan dan melaksanakan Panca sukses Partai Golkar dan melaksanakan perintah yang telah diberikan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab, demi kebesaran Partai Golkar.

“Sebagaimana isi surat (ini) adalah memerintahkan saudara Kasmidi Bulang untuk Bakal Calon Bupati Kabupaten Kutai Timur tahun 2024 – 2029, dimana surat itu ditandatangani langsung Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal Partai Golkar,” ucap Ketua Harian DPD II Partai Golkar Kutim, Rudi Hartono, didampingi Sekretaris DPD II Sayid Anjas, Wakil Ketua Ises Roby dan Kepala Sekretariat Hardoni di Kantor Sekretariat Partai Golkar, Selasa (6/2/2024) malam.

Sementara itu, pasangan Kasmidi Bulang di Pilkada Kutai Timur menjadi pertanyaan sejumlah pihak. Beberapa nama masih belum mencuat.

Menanggapi hal itu, Rudi mengatakan akan ada rapat internal mengenai hal tersebut dan pihaknya akan melakukan penjaringan bakal calon cawabup yang sekiranya mampu dan memiliki visi dan misi yang sama.

“Untuk hal lebih teknis bisa konfirmasi langsung kepada yang bersangkutan. Kami hanya sebatas menyampaikan amanah dari pengurus DPP Partai Golkar,” ungkap Rudi Hartono, yang juga merupakan Ketum KONI Kutim ini.

Pilihan cawabup pendamping Kasmidi Bulang akan sangat menentukan peluangnya untuk kembali terpilih sebagai unsur pimpinan di tanah “Tuah Bumi Untung Benua” ini.

Faktor-faktor seperti elektabilitas, basis massa, dan kesamaan visi misi dengan Kasmidi Bulang akan menjadi pertimbangan utama dalam menentukan cawabup.

Keputusan siapa yang akan menjadi cawabup pendamping Kasmidi Bulang masih belum final. Diperkirakan dalam beberapa bulan ke depan, Kasmidi Bulang akan mengumumkan cawabup pilihannya.

Pilkada Kutai Timur 2024 diprediksi akan berlangsung sengit. Sehingga, Penting bagi masyarakat Kutim untuk mengikuti perkembangan Pilkada 2024 dengan seksama dan memilih pemimpin yang terbaik untuk Kutim. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini