INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)

Gelar Rakorda dan Halal Bihalal, Bambang Soepradi Plt Ketua Demokrat Kaltim 

SAMARINDA,INDEKSMEDIA.ID – Partai Demokrat Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) sekaligus Halal Bihalal di Hotel Puri Senyiur, Samarinda, Sabtu (31/5/2025).

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam konsolidasi internal partai sekaligus penguatan struktur organisasi menjelang agenda-agenda politik mendatang.

Acara ini dihadiri langsung Bendahara Umum DPP Partai Demokrat, Dr. H. Irwan, S.IP, MP, bersama para pengurus DPC dari 10 kabupaten/kota se-Kalimantan Timur.

Suasana penuh kekeluargaan dan semangat perubahan mewarnai seluruh rangkaian kegiatan yang digelar sepanjang hari tersebut.

Salah satu momen krusial dalam Rakorda kali ini adalah prosesi serah terima jabatan Ketua DPD Partai Demokrat Kaltim kepada Bambang Soepradi yang resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt).

Bambang menegaskan komitmennya untuk memimpin Demokrat Kaltim dengan menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme.

“Kami siap membangun sinergi yang solid di internal partai dan terus bergerak bersama rakyat untuk membesarkan Partai Demokrat di Kalimantan Timur,” tegasnya.

Rakorda ini juga menjadi ruang koordinasi strategis antara pengurus partai dan kader legislatif untuk merumuskan langkah-langkah politik ke depan, termasuk dalam menyambut pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) Partai Demokrat Kaltim yang direncanakan dalam waktu dekat.

Bendahara Umum Partai Demokrat, Irwan, menekankan pentingnya memperkuat akar partai di daerah sebagai fondasi utama untuk memperjuangkan kepentingan rakyat.

“Kita ingin Demokrat hadir lebih kuat di tengah masyarakat dan terus menjadi bagian dari solusi atas persoalan-persoalan daerah,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

Maaf Untuk Copy Berita Silahkan Hubungi Redaksi Kami!