Gandeng Dispar Gelar Pelatihan Fruit Carving, Arfan Harap Ibu Rumah Tangga Giat Kembangkan Keterampilan
Kutim — Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Arfan, bekerja sama Dinas Pariwisata (Dispar) Kutim menggelar pelatihan Fruit Carving (Seni mengukir buah), di Hotel Victoria pada Jumat 24 Mei 2024.
Pelatihan itu berlangsung selama dua hari. Melibatkan 55 orang peserta dari Kecamatan Bengalon. Dalam kesempatan itu pun Arfan menyampaikan terimakasih kepada pihak Dispar Kutim yang melaluinya kegiatan ini dapat terlaksana.
Selain itu, di hadapan puluhan ibu rumah tangga Arfan menyampaikan agar mereka tidak hanya beraktivitas di rumah, tetapi juga mencari aktivitas tambahan lainnya di luar rumah.
Itulah sebabnya, kata Arfan, dirinya membawa ibu rumah tangga melakukan pelatihan tersebut agar nantinya mampu menambah keterampilan yang mendongkrak tumbuhnya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di daerah.
“Saya harap ibu-ibu bukan hanya di sumur, dapur, dan kasur saja. Tujuan saya membawa ibu-ibu ini agar bisa mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan bisa diterapkan di rumah, bukan hanya untuk kebutuhan rumah saja namun bisa juga menjadi skill untuk UMKM,” ucapnya.
Dalam kesempatan itu juga, Arfan tampak semangat dengan kehadiran peserta. Ia menyeru peserta usai kegiatan ini agar meminta lagi ke Dispar untuk ke depannya menambah program bagi mereka.
“Nahh ibu-ibu semua, selain kita silaturahmi, membangun komunikasi, nanti minta lagi sama Dispar untuk membuat program lagi. Mungkin lomba masak, lomba makan, atau lomba lari gendong bapak (suami),” ucap Arfan memecah suasana forum dengan penuh tawa.
Diketahui pelatihan ini merupakan gelaran lanjutan dari kegiatan sebelumnya yang menghadirkan 60 orang peserta. Dengan adanya antusias tersebut, Arfan kembali mengajak puluhan ibu rumah tangga untuk mengasah dan mengembangkan keterampilannya.
“Ini merupakan program lanjutan saya di mana kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi saya terhadap ibu-ibu dan saya berharap semoga kegiatan ini bisa diterapkan lah di rumah paling tidak untuk suami dan bisa juga untuk bidang UMKM,” tandasnya. (ADV)
Tinggalkan Balasan