INDEKS MEDIA KALTIM

Berita Hari Ini di Kalimantan Timur (Kaltim)


Deteksi Dini Permasalahan Tenaga Kerja, Disnakertrans Kutim Kunjungi PT Pama Persada Nusantara

Chaliq | Jumlah pembaca: 17000 views

KUTIM,INDEKSMEDIA.ID – Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Roma Malau melakukan kunjungan ke PT Pama Persada Nusantara, Jalan Poros Kabo, Desa Surga Bara, Sangatta Utara, Jumat (27/9/2024).

Kunjungan ini dilakukan untuk mendeteksi sejak dini permasalahan tenaga kerja yang ada pada perusahaan-perusahaan di Kutim.

Permasalahan yang kerap timbul itu adalah cuti karyawan dan upah. Dia menjelaskan program ini baru pertama kali dilaksanakan pihaknya.

“Hubungan industrial antara perusahaan dan karyawan harus dijaga menjadi lebih baik,” kata Roma Malau.

“Jadi, saat ada permasalahan kita dapat lakukan deteksi dini. Ini dapat menghindari hal-hal yang dapat merugikan hak karyawan,” sambungnya.

Roma memaparkan, untuk PT Pama Persada Nusantara sebagian telah ditanyakan mengenai deteksi dini.

“Ini juga untuk meningkatkan kerjasama antar Perusahaan dengan Pemerintah Kabupaten. Agar bersama-sama membangun Kutim lebih maju,” imbuhnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini